Mulai 17 Agustus 2020 Bank Dapat Melakukan Validasi dan Pendaftaran NPWP Nasabah Secara Langsung

Jumat, 24 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM – Direktorat Jenderal Pajak dan empat bank badan usaha milik negara yang tergabung dalam Himbara, Kamis (23/7), melaksanakan peluncuran integrasi layanan dalam bentuk aplikasi validasi dan pendaftaran nomor pokok wajib pajak (NPWP). Pada kesempatan ini Suryo Utomo, Direktur Jenderal Pajak, menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang telah terjalin … Read more

Indonesia-Filipina Sepakat Kerja Sama Promosi Ekonomi Kreatif

Jumat, 24 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM-Pemerintah Indonesia sepakat memperkuat kerja sama promosi di sektor ekonomi kreatif dengan Filipina. Plt. Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan Kemenparekraf/Baparekraf Frans Teguh, Kamis (23/7), mengatakan, COVID-19 telah mengguncang hampir semua negara secara global dimana industri kreatif yang dikenal sebagai sektor yang sangat fleksibel dan telah terbukti mampu bertahan dari … Read more

Transaksi Digital Perlu Akses dan Perlindungan Konsumen

Jumat, 24 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM- Transaksi ekonomi digital membutuhkan perluasan akses teknologi informasi dan komunikasi serta perlindungan konsumen yang memadai. Peneliti Center for Indonesian Policy Studies (CIPS) Ira Aprilianti mengatakan, dua hal tersebut sangat penting mengingat ekonomi berbasis internet di Indonesia saat ini sedang berkembang dengan potensi mencapai  US$ 40 miliar atau 3,57%  PDB … Read more

Lima Langkah Transformasi Industri di Saat Pandemi COVID-19

Jumat, 24 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM- Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menyebut lima langkah transformasi sektor industri yang perlu diperhatikan pelaku industri, mengingat perubahan tatanan terjadi pada hampir seluruh sendi kehidupan karena adanya pandemi Covid-19, termasuk pengaruh pada aktivitas sektor industri manufaktur. Kelima langkah yang disebut sebagai 5R bagi industri tersebut, pertama, yaitu resolve atau … Read more

BUMN Farmasi Perlu Kurangi Impor Bahan Baku Obat

Jumat, 24 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM-Badan Usaha Milik Negara (BUMN ) di bidang farmasi perlu memperkuat berbagai aspek manajemennya dalam rangka mengurangi impor bahan baku obat dan lebih memberdayakan bahan baku lokal. “Setiap tahun devisa kita terkuras lebih dari US$ 2 miliar sekitar Rp 28 triliun untuk impor bahan baku obat. Padahal keanekaragaman hayati Indonesia … Read more

Benih Lobster agar Selalu Dilindungi dan tak Diekspor

Jumat, 24 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM-Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan  Susi Pudjiastuti menyarankan agar benih lobster selalu dilindungi karena hal tersebut penting untuk keberlangsungan komoditas tersebut hingga dapat terus dilihat oleh generasi mendatang. “Penting melindungi (benih lobster) untuk generasi yang akan datang,” kata Menteri Susi dalam diskusi daring “Telaah Kebijakan Ekspor Benih Lobster” di Jakarta, … Read more

Jawa Barat Dapat Bantuan Satu Mobil Laboratorium PCR Penanganan COVID-19

Kamis, 23 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM – Pemerintah melalui Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 menerima bantuan satu unit mobil laboratorium Polymerase Chain Reaction (PCR) senilai Rp4,1 miliar dari PT Mastindo Mulia untuk penanganan COVID-19. Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Direktur PT Mastindo Mulia Yazirwan Uyun kepada Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Doni Monardo. Doni menjelaskan … Read more

Memahami Data Kasus COVID-19 Lewat Laju Insidensi

Kamis, 23 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM – Pemerintah Indonesia melalui Satuan Tugas Penanganan COVID-19 tidak lagi mengumumkan jumlah kasus COVID-19 sejak 21 Juli 2020. Masyarakat dapat mengakses data kasus COVID-19 melalui portal covid19.go.id. Untuk itu, Tim Pakar Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Dewi Nur Aisyah mengajak masyarakat untuk memahami data COVID-19 lewat definisi laju insidensi. “Kita … Read more

Liga Indonesia Bergulir Kembali dengan Penerapan Protokol Kesehatan

Kamis, 23 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM – Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) mewacanakan untuk menggulirkan kembali kompetisi liga sepak bola Indonesia yang sebelumnya dihentikan akibat pandemi COVID-19. Penerapan protokol kesehatan menjadi syarat utama terhadap penyelenggaraan kompetisi. Beberapa negara, seperti Inggris, Spanyol dan Italia telah memulai lebih dahulu kompetisi sepak bola di tengah situasi pandemi … Read more

Banjir Bandang Terjang Luwu Utara, 38 Tewas dan 10 Lainnya Hilang

Kamis, 23 Juli 2020 Jakarta, MINDCOMMONLINE.COM – Perkembangan pascabanjir bandang Kabupaten Luwu Utara per Selasa (21/7), pukul 22.00 waktu setempat, jumlah korban meninggal dunia (MD) mencapai 38 orang dan 10 lainnya masih dinyatakan hilang. Upaya penanganan darurat terus dilakukan oleh pemerintah daerah setempat. Warga yang mengalami luka-luka mencapai 106 orang, 22 di antaranya menjalani rawat … Read more